8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor

Dear Teman,

Ada seorang mahasiswi mengeluh di Twitter karena motornya sudah dua kali turun mesin. Ia bertanya bagaimana cara merawat motor agar awet? Perempuan sering dianggap hanya bisa pakai kendaraan bermotor dan tidak bisa mengurusnya. Padahal, agar motor kita awet yang penting rajin kita bersihkan dan bawa ke bengkel untuk service motor rutin.

8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor

Ya, tugas kita sebagai pemilik kendaraan bermotor, adalah rutin mengecek kondisi motor di bengkel. Service motor adalah pengecekan kondisi motor rutin. Biasanya, kalau motormu sudah mencapai jarak tempuh tertentu. Jadi, jangan hanya bisa pakai saja tapi usahakan selalu membersihkan motor dan melakukan service motor.

Apa saja yang harus diperhatikan saat servis motor di bengkel? nah, ini ada 8 bagian yang harus kamu perhatikan ya, Teman.

  1. Oli Mesin

Bagian yang vital dari sepeda motor adalah mesin. Jangan sampai motormu turun mesin kayak cerita mahasiswi di atas karena kurang perawatan. Oli mesin adalah pelindung, pelumas dan pendingin mesin. Jadi, oli mesin krusial banget untuk mesin. Oli mesin perlu diganti setiap kali kendaraan kita telah menempuh jarak 2500 km. Nggak perlu bingung cara ganti oli, kita cukup ke bengkel untuk mengganti oli. Sekarang ada oli yang bisa diganti setiap 5000 km atau 2x kali lebih lama dari oli biasa. Oli itu menggunakan teknologi ester yang merupakan base oil tertinggi di kelasnya.

8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor
2. Oli Gardan 
Untuk pengguna motor matic, juga harus rutin mengganti oli gardan yang berfungsi sebagai pelumas yang melindungi bagian CVT. Setiap dua kali ganti oli mesin, ganti pula oli gardan motor matic kalian ya.
3. Busi
Busi berfungsi sebagai pengubah aliran listrik koil menjadi percikan api. Busi juga harus diganti secara berkala karena jika busi tidak berfungsi baik motor tak bisa dinyalakan. Gawat!
4. Kampas Rem
Rem yang pakem wajib dimiliki kendaraan bermotor demi keamanan berkendara. Karena itu, saat servis rutin wajib diperiksa juga kampas remnya. Jangan sampai kampas remmu tipis dan membahayakan kita saat berkendara.
5. Filter Udara
Saat servis rutin, teknisi juga memeriksa filter udara apakah masih berfungsi dengan baik atau tidak. Filter udara berfungsi menyaring udara yang masuk ke ruang pembakaran.
6. Aki
Aki juga krusial fungsinya pada sepeda motor. Untuk itu, mekanik harus memeriksa tegangan pada aki apakah masih berfungsi baik atau tidak
7. Ban
Pemeriksaan ban pada saat servis rutin juga harus dilakukan dengan teliti. Mekanik biasanya memeriksa tekanan angin, keadaan ban apakah gundul atau tidak. 
8.Tune Up Rutin
Pada servis motor tune up dilakukan pemeriksaan pada semua komponen yang berkaitan dengan performa motor.
Mekanik juga melakukan tune up motor rutin yang meliputi pemeriksaan semua komponen motor misalnya memeriksa tekanan ban, kondisi lampu dan lainnya. Saat tune up rutin, adakalanya disertai dengan ganti oli mesin atau ganti sparepart atau lainnya. Tak usah khawatir, para mekanik akan menginformasikannya terlebih dulu pada kalian.
8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor

Kelebihan servis motor di
Planet Ban dibandingkan bengkel lainnya adalah kebersihan mesin. Seluruh bagian mesin kendaraan akan dibersihkan dengan seksama hingga kamu seperti memiliki mesin baru. Bahkan kepala silinder, blok CVT, klep mesin, dan piston semuanya bersih dari sisa pembakaran, debu dan kotoran lainnya. Hasilnya, tarikan motor kita lebih ringan, emisi turun lebih dari 70%, dan tentu saja jadi lebih hemat bahan bakar. 
Bagaimana biayanya? Biaya servis motor di Planet Ban terjangkau. Untuk servis motor injeksi Rp20.000. Servis CVT Rp19.500 hingga servis throttle body pun hanya Rp20.000. Jika sepeda motor kita terawat, beraktivitas ke manapun akan lebih aman dan tenang.  




Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

7 Comments

  1. turun mesin bisa terjadi karena 2 hal, yaitu sudah waktunya dan kelalaian saat servis. biasanya, jarang servis secara rutin, alhasil, kondisi komponen mengalami kerusakan yang merembet parah. solusinya? turun mesin. Hal ini bisa dihindari dengan selalu melakukan servis kendaraan secara berkala. minimal nih, ganti oli mesin sama oli gardan (kalo matic).

    ReplyDelete
  2. Terutama oli mbak kalau lupa bisa bahaya, aku pernah pengalaman turun mesin sampai ganti piston karena oli nggak diganti lebih dari 3 bulan

    ReplyDelete
  3. Kalau lupa servis motor, lama-lama malah bisa tekor. Mending ke Planet ban aja sih memang, aku pernah ganti ban luar di sana. Layanan cepat dan hemat karena harga terjangkau.

    ReplyDelete
  4. Sebagai orang yang menyerahkan segala rupa urusan motor kepada suami, postingan ini mengingatkan kembali jaman dulu masih belum paham dunia permotoran dan sekarang baru sadar banyak sekali yang harus diperhatikan

    ReplyDelete
  5. Padahal kunci keberhasilan perawatan motor ya cuma service rutin plus selalu konsultasi atau sampaikan keluhan kepada mekanik. Intinya mah harus selalu meluangkan waktu untuk service motor rutin.

    ReplyDelete
  6. Nah, ini dia urusan servis motor yang jangan sampai terlewatkan. Ganti oli, periksa ban dan berbagai komponen dicek secara berkala. Senangnya servis motor di Planet Ban, produk spar part-nya lengkap. Mekaniknya juga selalu menanyakan kepada pelanggan setuju atau tidak ada penggantian maupun perbaikan bagian motor. Mantap.

    ReplyDelete
  7. Aku ganti oli aja ga inget kapan terakhir kali ya... 😆 makanya adikku yg cowok langsung marah2...

    ReplyDelete
Previous Post Next Post