10 Alasan Memilih ASUS VivoBook S510 Sebagai Solmet Kamu

10 Alasan Memilih ASUS VivoBook S510 Sebagai Solmet Kamu. Dear Teman, Sudah tahu kan benda impianku saat ini adalah laptop ASUS? Iyaa, Sebagai penulis, laptopku sudah saatnya pensiun nih. Laptop mungil yang menemaniku menulis beratus lembar calon bukuku. Ia sudah lelah, huhu.



Beberapa waktu lalu, sempat booking di teman order laptop ASUS. Tapi, ternyata uangnya terpakai untuk keperluan anak sekolah, ngalah dulu deh, hehe. Pakai laptop lawas walau rempong pakainya. Keyboardnya rusak jadi untuk beberapa huruf tidak bisa diketik. Akhirnya, pakai keyboard tambahan, hihi. 

Kalau digunakan di rumah sih, masih bisa diakali deh laptop ajaibku ini. Biarpun susah mencet-mencetnya, masih tetap jadi deh cerpenku. Yang susah kalau pas butuh laptop untuk di luar rumah. 

Pernah nih, diajak workshop bareng sebuah brand ternama, mengajar cerpen di kota Kudus dan Pati. Aku kudu bawa laptop karena ada file presentasi untuk dishare ke peserta workshop yang terdiri dari dedek emesh, anak SMA. 

Olala, pas acaranya mulai, laptopku yang nggak dibawa solmatenya, si kibor tambahan, mendadak macet! Duh, pengen mewek rasanya. Wkwk piluu.


Untungnya, inget kalau aku juga ngesave materi presentasi di flash disk. Alhamdulillah, jadi deh pembicara! Hihi. Diledekin sama murid-murid, laptopnya di museumkan saja, Mbak! Huhu, tega kalian! Kutandai kau! 

Akhirnya, kalau ada kegiatan workshop atau lainnya, aku kapok bawa si putih. Aku mengandalkan ponsel untuk ngeblog dan ngedraft naskah buku. Daripada libur nulis? Logam mulia harus tetap terbeli nih  biar koleksi emas aku nambah #songongluarbiasa.

Awalnya sih, sulit. Jari telunjukku segede ini disuruh nulis dengan keypad imut. Hihi. Nggak heran, awal-awal nulis pakai HP aku dinobatkan sebagai Mrs. Typo, hihi. Seperti bulan ini, aku berhasil mengetik draft artikel untuk 3 blog sebanyak 20 artikel untuk stok liburan Lebaran, horee! #ternakblog.


Beberapa waktu lalu, setelah disandera akhirnya laptopku keluar rumah lagi. Kali ini kubawa untuk mewawancarai narasumber buku, seorang pegawai PLN di Salatiga. Darurat bangeet hihi soalnya harus cepat selesai bukunya. Sudah dikejar-kejar Mas DeEl yang ganteng. 

Terpaksa deh, kudu mengangkut notebook plus kibor tambahannya. Naik bus pula. Yang ada, aku menges-menges menggendong tas laptop, berat cyiin! Duh, beratnya perjuangan hidup ya, Sis! #lebay.


Belum lagi pas mengeluarkan si putih, wajah narasumberku antara mau ngakak geli tapi nggak tega, berusaha-menahan-tawa-jadi-nyengir-aneh-nahan-kentut. Hiks. Ya iyalah, laptop aja kibornya ganda? Kok situ sendirian ajee? #plak. 

Ya, jadinya saat ini, kegiatan menulis buku fiksi remaja jadi sedikit tersendat karena kendala laptop. Cukup sulit melanjutkannya. Duh, banyak alasan deh eykeh! Minta dikeplak bingiit. 

Saat menghadiri acara ASUS The Edge of Beyond yang meluncurkan 6 notebook terbaru ASUS, aku dibuat terpana oleh keanggunan ASUS VivoBook S 510 yang dipajang saat itu.


Iyaa, teman-teman pada tertarik mengerubungi ASUS Zenbook atau ASUS ROG yang gagah dan mumpuni, namun aku tertarik luar biasa pada ASUS VivoBook S 510 yang cantik. 

Kebayang deh kalau aku punya laptop ASUS VivoBook S510, aku bakal lebih bersemangat nih menuntaskan naskah Anak Kos Dodol terbaru. Nggak nyangka, masih banyak yang menantikan kisah anak kos dodol van Djokdja ini.

Ada saja pembaca yang menyapa di medsos kapan aku bikin lanjutan bukunya? Ide sih sudah ada, tinggal action. Dan kendalanya, teteup laptop dong, huhu.


Ya, buku Anak Kos Dodol ini sudah banyak yang nanya lanjutannya tapi belum selesai juga. Ganbatte ne, Dew! Saat ini, aku bekerja   sebagai penulis buku, blogger dan pemilik online store Toko Nabihah di www.tokonabihah.com.

Bisa dibilang, kantorku saat ini adalah laptop. Aku bekerja dari rumah, mendapatkan penghasilan untuk nambah duit belanja. Jadi ketika laptop ku letoy, rasanyanya kehilangan separuh napas huhu. Call me lebay but it's true. Very true.

So, ada 10 Alasan Memilih ASUS VivoBook S510 Sebagai Solmet Kamu. Bismillah,  Semoga ada rezekinya berjodoh denganku, aamiin. Simak yaa, cuzzz..

1. Brand Yang Tak Diragukan Lagi. 

Ya, ASUS adalah perusahaan teknologi dari Taiwan temasuk yang terkemuka dalam memproduksi komputer dan notebook di dunia. Kini, ia juga merambah dunia dengan smartphone yang terkenal inovatif.

Produk ASUS selalu jaminan mutu ASUS berasal dari kata Pegasus, kuda dalan mitologi Yunani yang melambangkan kebijaksanaan dan pengetahuan.


Kata kunci ASUS adalah kreativitas dan inovasi. Karena itu, mereka mengeluarkan berbagai seri notebook untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari gaming, hingga kerja kreatif. Semua kebutuhan terakomodir oleh ASUS.

Kalau aku dan keluargaku penggemar ASUS alias Zenfans untuk urusan ponsel. Untuk laptop, aku ingin memiliki laptop ASUS juga dong. Pasti makin cinta pada ASUS!

2. Desain yang anggun.

Dibandingkan kelima notebook yang lain, desain ASUS VivoBook S 510 nampak anggun dan elegan. Bila ASUS ROG terkesan gagah, ZenBook terlihat kokoh, maka ASUS VivoBook S layaknya seorang perempuan, ia anggun dan elegan. Terlihat cantik memesona.


Mengapa anggun? Jelas, karena notebook ini memiliki bezel nanoedge yang tipis hanya setebal 7.8 mm dan membuat rasio 80% antara layar dan bodi laptop. Belum lagi dengan finishing logam aluminium yang cantiiik. Bener deh, gemas melihatnya pertama kali di ASUS The Edge of Beyond. Unch!

Desainnya unik karena panel layar 15,6 inci dapat masuk ke dalam bingkai laptop ukuran 14 inci. Ajaib! Tampilannya modis untuk dibawa kemana-mana, matching dengan tampilan OOTD kita, hihi. Aku bisa tampil makin cantik dan pede nih pas mengisi kelas menulis! Penting banget, ini haha.

3. Laptop Tipis dan Ringan.

Bayangkan laptop ini langsung jadi incaranku untuk kujadikan mobile office, hehe. ASUS VivoBook S510 ini lebih tipis dan ringan daripada tipe lainnya.

Ya, aku jatuh cinta pada pandangan pertama laptop ini sungguh ringan dan tipis! Beratnya hanya 1,7 kg dengan ketebalan atau lebih tepatnya ketipisan 17.9 mm saja. Ultra thin and light. Ringan dan tipis.

Jadi, Nggak ada lagi cerita aku encok bawa laptop di ranselku. Hiks, jadi teringat sepulang dari Salatiga aku dipijat Mas Bagus karena aku tepar, bahuku kemeng. Ini beban hidup beneran ya, Sis!


Bahaya lho mengangkut barang berat. Selain lelah, juga berpotensi mengganggu syaraf atau otot. Makanya, kita disarankan untuk tidak membawa barang yang berat. Jadi, ASUS VivoBook S510 ini laptop yang sehat untuk jiwa raga. Hihi.

Cocok banget untuk dibawa kemana-mana termasuk ke acara workshop menulis, tampil memberikan presentasi, dibawa liputan dan untuk ikut lomba menulis on the spot, bahkan aku bisa menulis di mana saja saat lagi dapat inspilomba

Asyik juga dibawa saat traveling ya, nggak nyusahin. Seperti bulan ini aku ada perjalanan 5 kota Cirebon, Tegal, Solo, Jakarta dan Jogja. Kebayang encoknya aku jika bawa laptop besar dan berat. Huhu.

Entah itu mengetik di kafe, kereta api, di manapun! Ide cerita sering hilang kalau tidak segera dituliskan. Ya, aku jadi bisa menulis kapan saja! Naskah bukuku lebih cepat kelar ya!

4. Ketangguhannya, Wow!

Iya, jangan terpaku pada penampilannya yang ringan dan tipis, yes. Walau super tipis dan ringan, laptop ini nggak ringkih dan tetap tangguh. Saat kita bawa pun tetap terasa kokoh di tangan.

Jangan remehkan si cantik ini, ya! Laptop ASUS ini bersenjatakan prosesor Intel Core i5 terbaru dengan RAM 4GB DDR 2133 MHz dan grafis NVIDIA GeForce 940MX, membuat laptop ini canggih performanya.

Tak hanya itu, dengan ultra fast dual band 802.11ac wifi, kita bisa menikmati kecepatan hingga 867Mbps yang 6x lebih cepat dari generasi sebelumnya. Wuih!


Sesuai dengan peruntukan laptop tipe ini untuk para kaum muda yang kreatif, butuh laptop performa keren dan tampilan kece untuk membuat karya yang kreatif dan out of the box, namun harganya terjangkau. Dengan laptop ini, aku bisa berkarya membuat buku, ngeblog, bikin vlog pendukung blog hingga berjualan online.

5. Kapasitas Laptop Gede.

Desain dual storage laptop ini memberikan kemampuan terbaik untuk kedua pilihan karena memiliki kecepatan data SSD yang menakjubkan dan kapasitas HDDnya besar.

Dengan keduanya, kita bisa menginstal aplikasi super cepat, menampung file besar untuk film, musik dan foto.


Kita bisa menikmati berbagai hiburan musik saat bekerja, menyimpan foto yang dijepret saat liputan, memutar film untuk cari ide bahkan bisa memutarkan film untuk anak dan menontonnya bersama.

Nyaman untuk menonton karena layar laptop ini besar ya. Iya, kita punya penyimpanan super besar 1Tb plus 128 GB HDD dan SD.

6. Konektivitas Mudah.

ASUS VivoBook S510 ini dilengkapi dengan port USB 3.1 dengan konektor USB tipe C yang membuat perangkat penghubung sederhana dan cepat. USB ini juga memberikan kecepatan transfer data 5x lebih cepat lho.


Ada slot kartu HDMI dan SD card sehingga cocok dihubungkan dengan berbagai perangkat seperti proyektor untuk presentasi, alat yang selalu jadi pasangan laptopku saat mengisi kelas menulis, Biar proses mengajar dan sharing lebih seru.

7. Baterai Tahan Lama

Iya dong, percuma punya laptop yang ringan dan tipis, bisa dibawa kemana-mana kalau ternyata baterainya hanya tahan sebentar. Laptop ASUS VivoBook S510 memiliki baterai polimer lithium yang menawarkan baterai 3x lebih lama dari baterai standar laptop lain.

Jadi, Baterai lebih tahan lama masa pakainya, baterai tetap dalam kondisi oke. Teknologi fast charging yang memungkinkan kita mengisi baterai laptop hingga 60% dalam waktu 90 menit, Cyiiin!

Jadi, nggak ada lagi cerita mati gaya karena laptop kehabisan baterai seperti saat aku sedang di perjalanan ke Lampung di atas bus. Ada DL tapi gawaiku mati kehabisan daya, tidaaak!

8. Data Aman

Ya, nggak perlu takut orang akan mengintip isi laptop kita karena laptop ASUS VivoBook S510 ini dilengkapi fingerprint sensor yang menempel di touchpad dan Windows Hello. Sehingga kita tidak perlu mengetikkan sandi, cukup satu sentuhan jari saja. Tadaa!


9. Nyaman Untuk Bekerja.

Laptop ini nyaman digunakan untuk bekerja dan juga sarana hiburan karena memiliki teknologi yang memberikan visual terbaik untuk berbagai konten. Ada 4 fitur mode tampilan ASUS splendid yang diakses sekali klik saja, Temans.


Mode pertama adalah mode normal untuk kebutuhan penggunaan sehari-hari. Kedua, mode vivid untuk mengoptimalkan kontrasnya untuk bikin foto dan video keren.

Ketiga, mode eye care untuk mengurangi paparan cahaya biru yang menyebabkan mata tegang dan lelah. Keempat, mode manual yang memungkinkan kita melakukan penyesuaisn warna.

10. Harga Sesuai.

Ya, laptop sekelas dan semumpuni ASUS VivoBook S510 ternyata harganya cukup terjangkau dan sesuai untuk spesifikasinya yaitu sekitar 9 juta.


Jauh lebih murah dibandingkan Zenbook dan ROG, lini andalan ASUS. Ini juga yang bikin aku terpana saat event The Edge of Beyond ASUS 2017. Ada laptop mumpuni under 10mio!

Terjangkau banget untukku juga bagi pelajar, mahasiswa, atau orang kreatif yang membutuhkan perangkat kerja mumpuni dengan harga yang nggak bikin bengek kumat mendadak. Nah, itulah 10 Alasan Memilih ASUS VivoBook S510 Sebagai Solmet Kamu. 

Insya Allah dengan Laptop ASUS ini aku bakal menyelesaikan naskah buku Anak Kos Dodol in Love tahun ini. Aamiin. Tungguin buku terbaruku, ya!

Photo Courtesy of
Caroline Adenan dan Ade Putra
Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

27 Comments

  1. Wuih perjuangan seorang penulis ya, mbak. Amiin, ditunggu deh bukunya semoga bisa segera lahir :D

    ReplyDelete
  2. mantep mba dedew kalau ada dua bagi dong atu laptopnya hihi. Btw request postingan cara menulis komedi dong kayak di buku AKD. *radio kali ah pakek request* xixi

    ReplyDelete
  3. dari 6 laptop yang diluncurkan, cuma ini yang harganya adem.. wkwkw.. cuma aku tetap zenbook 3 deluxe sama zenbook flip s. aamiin.

    ReplyDelete
  4. Benar! Brand yang tidak diragukan lagi dan ini notebook yang lumayan besar tetapi ringan lho :)

    ReplyDelete
  5. Ini blognya mbak Dedew atau mbak Uniek sih? Kok fotonya mbak Uniek banyak banget? *salah fokus

    ReplyDelete
  6. Aku naksir juga yg ini krn harganya yg paling terjangkau dr yg lain yg produk baru. Kalo buat penulis udah cucok lah. Tapi kalo bojoku lebih suka yg vivobook pro.

    ReplyDelete
  7. itu mas mas kayaknya tau, dia blogger juga, sepertinya namanya mas sandi iswahyudi

    ReplyDelete
  8. Aku juga ngeblognya harus dari laptop. Walaupun ngedraft-nya kadang-kadang di hp, tapi harus diedit di laptop dulu sebelum publish. Duh jadi naksir vivobook ini huhu..

    ReplyDelete
  9. Keren ya mak dew lepi nya.. Aku naksir

    ReplyDelete
  10. Horeee..
    Laptopku juga waktunya di lem biruuu..
    .mau dong laptop asus-nya....

    ReplyDelete
  11. Aku lagi naksir sama netbook asus, pengen banget punya yang ngga terlalu besar supaya ngga berat banget pas dibawa. Huhuhu.... Pengen punya netbook baru, soalnya lagi pengen lanjut nulis buku, klo pakai tablet masih kurang leluasa nulisnya. Laptop Asus yang ini juga keren banget sihh, semoga mbadew kesampaian bisa punya yaa. Saya mah mau netbooknya aja ;)

    ReplyDelete
  12. Akuh naksir berat sama si Vivo ini, kayaknya bisa nggantiin laptopku yang mati nih

    ReplyDelete
  13. Keren yak laptopnya bikin mupeng juga pengen punya..semoga ada rejeki amin

    ReplyDelete
  14. Didoain moga Asusnya bisa diculik ke rumahmu mbak Dew. Hehe

    ReplyDelete
  15. Jadi mupeng. Layarnya lebar ya, nyaman buat mata.

    ReplyDelete
  16. Semoga berjodoh dgn notebook ini ya mba :)

    ReplyDelete
  17. Waah moga ada rejeki dapet laptop baru ya mbak.. Aku gak sabar nunggu AKD in Love niih..

    ReplyDelete
  18. ASUS keren ya, pas banget nih ASUS lawasku jg udah minta maaf eh minta di buang huhuhu... Ngiler dulu dah #LirikSaldo

    ReplyDelete
  19. asyik jadi punya laptop barung dong mbak dedew :D di tunggu yoo AKD Nya wkwkwk #nagih Yopi

    ReplyDelete
  20. Laptopku yang sekarang Asus generasi ke 2. Generasi pertama rusak karena tersambar petir. Karena emang entah kenapa kok suka sama Asus akhirnya pas beli laptop pilih Asus lagi deh hehehe

    ReplyDelete
  21. Keren yah mbak.. Naksir , kalo punya ini bisa nyaingin laptop ASUS suami nih hihihi

    ReplyDelete
  22. Lagi butuh laptop, eh nemu artikel Mbak Dew..Jadi pertimbangan deh Asus Vivobook :)

    ReplyDelete
  23. tipis, ringan dan spek mumpuni. Wes idaman banget mbak. Asus Unguku yo wes kudu diganti..hiks..

    ReplyDelete
  24. wuih.. memang laptopnya menarik untuk dimiliki ya mbak.. tipis tapi nggak kering.. (y) tenaganya monster.. bisa buat ngegim juga dengan chipset grafis nvidia..

    ReplyDelete
Previous Post Next Post