Pameran Seni Interaktif Untuk Anak di TeamLab Future Park Jakarta

Pameran Seni Interaktif Untuk Anak di TeamLab Future Park Jakarta. Dear Temans, Met Lebaran, maaf lahir batin ya! Masih suasana liburan nih, kami masih di Bogor. Hehe. Sekalian deh apdet blog.



Kali ini mau cerita liburan paling berkesan, yang jadi tema arisan putaran ke-5 Komunitas Blogger Perempuan Semarang, Gandjel Rel. Yang dapat kocokan awal bulan ini adalah Muna Sungkar dan Wuri Nugraeni, dua mamak kece  yang mencetuskan ide ini. 

Muna Sungkar adalah dosen, penulis buku dan travel blogger di www.momtraveler.com. Ibu dua anak ini suka menuliskan cerita perjalanannya bersama keluarga kecilnya. Ia juga sudah menulis beberapa buku perjalanan.


Wuri Nugraeni adalah Ibu satu anak, ia juga penulis buku, copywriter dan blogger di www.wurinugraeni.com. 

Liburan Lebaran, Alhamdulillah selalu berkesan karena dihabiskan bersama keluarga besar di Bogor. Adikku yang di Jambi, datang bersama anak dan istrinya. Jadi kesempatan emas untuk piknik. Kangen berat!


Tahun lalu, kami main ke Sea World Ancol dan Air Terjun Bidadari. Tahun ini, kami piknik ke sebuah resort di tepi Pantai Anyer Banten. 

Selain itu, adikku yang bungsu, Cipta mengajak anak-anak ke TeamLab Future Park, sebuah pameran seni dan taman masa depan berbasis digital yang menyajikan seni interaktif untuk anak dan dewasa.


Di sana, pengunjung anak maupun dewasa bisa berkarya, menciptakan karya seni melalui pengalaman yang mengesankan seperti yang diidamkan kru TeamLab  termasuk CEO Akitae Matumoto. Anak-anak bakal diajak berpikir kreatif dan bisa bekerjasama dengan anak lain.

TeamLab berdiri 2001 di Jepang, didirikan 4 orang, salah satunya Toshiyuki Inoko. TeamLab terdiri dari pekerja kreatif di bidang desain grafis dan digital art. Hasilnya? Pameran yang mengasyikkan. Anak-anak excited!


Kini, mereka hadir di Indonesia, hore!
Pameran Future Park di Jakarta ini adalah kolaborasi TeamLab dan Manajemen Plaza Indonesia Jakarta. Eksebisi ini diadakan di Plaza Indonesia Lantai 5 mulai 05 Juni-08 Oktober. Adikku langsung mentraktir anak-anak nonton, deh. Horee! Terima kasih, Papa Cipa!

Di Future Park ini ada 7 wahana yang menggunakan aplikasi berteknologi tinggi, yaitu Sketch Town, Hopscotch for Geniuses, Connecting! Block Town, Light Ball Orchestra, Sketch town Papercraft, Story of the Time When Gods were Everywhere dan Sketch Aquarium!  Kita intip yuk mainannya apa saja!

1. Connecting! Block Town 

Memasuki area pameran, anak-anak disuguhi tampilan sebuah kota di atas meja besar. Ketika anak-anak meletakkan balok di meja, muncul deh berbagai jenis mobil dan kereta api membentuk sebuah kota! Anak-anak bekerjasama membangun kota yang meriah.


2. Light Ball Orchestra

Permainan ini termasuk yang seru karena anak-anak berada di wahana bola-bola raksasa berwarna-warni. Jika disentuh, bolanya bisa berubah warna dan mengeluarkan suara, ajaib!



Jika dimainkan bareng, mirip orkestra ya. Hanya saat itu, ramai pengunjung, musiknya tidak terlalu terdengar. Kalah dengan kegaduhan anak-anak, hihi.

3. Sketch Town

Di sini juga mengasyikkan untuk anak-anak. Mereka dipersilakan mewarnai gambar dengan kertas dan krayon yang tersedia.


Nggak hanya bocah, Oma, Papa Cipa, Papa Nunu, Mama Citra semua asyik berkreasi. Serius bingiit! Haha.


Setelah itu, gambar kita discan dan muncul di layar raksasa berupa gambar perkotaan 3D virtual yang bergerak! Waaw, seruuu!


Mengadopsi teknologi Augmented Reality yang cool ini, hanya lebih seru karena bentuknya lebih gede ya!

4Sketch Town Papercraft

Gambar yang tadi dibuat, bisa digunting dan dijadikan mainan papercraft 3D yang bisa kalian bawa pulang!

5. Story of the Time When Gods were Everywhere 

Wahana ini adalah permainan ketika simbol-simbol di layar disentuh, dan akhirnya membentuk sebuah cerita.



6. Hopscotch for Geniuses 

Adalah area ke-6 di Future Park. Bentuk lingkaran, segi empat dll diproyeksikan ke layar panjang di lantai. Ketika anak-anak menginjaknya, maka timbul suara dan warna. Sangat bagus melatih koordinasi pikiran dan tubuh anak.


7. Sketch Aquarium 

Wahana ini seperti permainan Sketch Town namun yang diwarnai adalah gambar bebagai jenis hewan laut. Tinggal pilih gambar ikan, gurita dan lainnya. Hasil mewarnai gambar kemudian discan 3D lalu ditampilkan di layar digital raksasa bernuansa dunia laut. Jadi berasa di Sea World!


Layar ini juga interaktif, lho. Kalian bisa menyentuh hewan karya kalian dan ia akan berenang menjauh. Kalian juga bisa memberinya makanan dari kantong makanan virtual. Persis ikan beneran!


Alhamdulillah, senang bisa berkunjung ke TeamLab Future Park Jakarta. Yuk, mumpung pamerannya ada di Jakarta hingga 08 Oktober ayo main ke Plaza Indonesia!


Tiket hari biasa untuk dewasa Rp120.000 dan anak-anak Rp100.000. Untuk akhir pekan, dewasa Rp150.000 dan anak-anak Rp120.000 Jika membeli 5 tiket diskon 15% dan 10 tiket diskon 30%. Terjangkau ya!

The Warehouse Lantai 5 Plaza Indonesia
Jl. MH. Thamrin Jakarta
Jam Buka 10.00-22.00 Wib. 

Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

25 Comments

  1. Waah sepertinya seru..mks dedew reviewnya

    ReplyDelete
  2. Hallo mbak, pertama kali main k blog mba Dedew nih :D asik bgt liburannya jadi pengen kesana juga ..
    OOT ternyata anggota GR ini banyak yang sudah nerbitin buku ya.. keren!


    dhe-ujha.com

    ReplyDelete
  3. Keren banget tempatnya, Thifa Hana pasti suka diajak ke sini. Makdew lama pisan liburannya bikin mupeng huhuhu

    ReplyDelete
  4. wah tahun lalu aku juga ke air terjun bidadari mba :)

    future park ini lengkap banget ya, aku blm sempat ajak anak2 ke sana nih...

    ReplyDelete
  5. Noted! Kayany seru banget, terakhir main ke Jakarta kita ke kidzania..

    ReplyDelete
  6. Kalo semarang deket bakal tak samoerin buat ngajak ponakan kesitu. Kayaknya bagus banget jadi anak-anak bisa bermain sambil belajar..
    nice post mba.

    mohon maaf lahir dan batin.
    okapinote.blogspot.com

    ReplyDelete
  7. Wah Marwah bakalan happy banget kalau saya ajakin kemari

    ReplyDelete
  8. Whoaaaa ini seru banget.. Orang dewasa dan anak-anak bakal enjoy banget.. Semoga bakal ada exhibitionnya juga di Bandung.. Pengen atuh aku juga ngerasain keseruannya.. :D

    ReplyDelete
  9. Wah keren pisan, teamlab future park jakarta, masih kebagian gak ya nanti 😀

    ReplyDelete
  10. wah seru banget liburannya mbak dew..anak2 pasti suka ya ,,,

    ReplyDelete
  11. Wah, asyik banget bisa ngerasain pameran keren kayak gini. Coba di Semarang ada juga, hehe

    ReplyDelete
  12. wuaaa...liburannya seruuu....

    ReplyDelete
  13. Hwaaa seru bgt sih... Canggih

    ReplyDelete
  14. Coba kalo deket rumah yak? Bisa ngajakin ponakan-ponakan sepuasnya main di situ

    ReplyDelete
  15. Waah seruuuu....permainannya banyak ya mb Dew. Bocah2 pasti seneng dibawa kesana. Sayangnya jauh banget musti ke Jakarta

    ReplyDelete
  16. Kereen, sains Dan teknologi yang disatukan dapat menambah semangat belajar dan rasa ingin tahu anak-anak. Eh, jangankan anak2, saya juga suka..

    ReplyDelete
  17. Wah canggih bener mba..cocok banget buat stimulus n ngembangin kreatifias anak yaks

    ReplyDelete
  18. acaranya seru bangeeet sih mbaaa...kebayang asyiknya anak-anak main

    ReplyDelete
  19. Jadi pengen nyoba kesana neh...... Tapi sayangnya jauh banget dari rumah

    ReplyDelete
  20. Asiknya piknik-pikniiiik. Aku liburan kemarin nggak ke mana2, euy. Fokus ngurus nyari sekolah buat si kakak.

    ReplyDelete
  21. apiiik. mupeng. Makasih ya dah nulis *muach

    ReplyDelete
  22. Wah...bisa dijadikan destinasi liburan nih.thx infonya ya...

    ReplyDelete
Previous Post Next Post